Bingka Tapai (Banjarmasin)
Bahan
4 butir telur ayam
150 gr gula merah, sisir
300 gr tapai singkong, haluskan
50 gr tepung terigu protein sedang
200 ml santan dari 1 butir kelapa, rebus bersama ¼ sdt garam
25 gr kenari cincang
Cara membuat
- Haluskan tapai, tambahkan tepung terigu, aduk rata
- Masukkan santan, aduk rata sisihkan
- Kocok telur dan gula hingga larut
- Tuang ke campuran tapai lalu aduk rata
- Tuang ke loyang 20x20x4 cm yang dioles margarine dan dialas kertas roti
- Oven 20 menit dgn suhu 160 derajat C setengah matang
- Tabur kenari cincang lalu oven lagi 25 menit sampai matang
- untuk 16 potong
[sumber:majalahsedap\\edisi3/VII/2006]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar