Nurul Ulfah
Jangan kira kerutan dan tanda-tanda penuaan datang begitu saja seiring bertambahnya umur. Anda mungkin takkan mengira bahwa kebiasaan sehari-hari yang dilakukan bisa membuat kulit tampak lebih tua. Kebiasaan apa saja?
Menurut Mary P. Lupo, MD, seorang dermatolog asal New Orleans, banyak orang yang tidak menyangka bahwa kebiasaan yang menurut mereka baik-baik saja ternyata merupakan penyebab penuaan dini. Ini dia kebiasaan buruk yang mempercepat penuaan, seperti dikutip dari Health, Rabu (20/10/2009).
1. Memakai scrub pembersih muka
Selama ini orang mengira bahwa scrub bisa mengangkat kotoran di wajah lebih baik, namun menurut DLupo, pembersih yang mengandung scrub justru membuat kulit menjadi iritasi dan terkikis. Ujung-ujungnya, kulit akan terlihat lebih tua.
"Sebaiknya gunakan sabun pembersih tanpa scrub, atau jika Anda punya waktu bisa menggunakan sedikit baking soda dan air hangat sebagai pembersih muka untuk mengangkat sel-sel kulit mati," saran Lupo.
2. Mandi dengan air hangat
Kebiasaan mandi dengan air hangat menyebabkan lapisan lemak yang melindungi sel-sel kulit menjadi rusak dan mengurangi kelembabannya. "Tubuh memang akan mengembalikan lemak yang rusak itu beberapa jam kemudian, tapi selama lemak itu hilang, tubuh terus melepaskan kelembaban sehingga muncul gejala keriput," jelas Lupo.
Untuk itu, Lupo menyarankan jika ingin mandi dengan air hangat, jangan sampai lebih dari 10 menit. Mandi dengan air hangat memang terasa sangat enak dan nyaman, namun jika kelamaan tidak baik untuk kulit.
3. Menyisir rambut setelah mandi atau mencuci muka
Biasanya setelah mandi, kebiasaan berikutnya yang dilakukan adalah menyisir rambut. Ternyata kebiasaan itu menurut Lupo bisa merusak sel-sel kulit rambut dan membuatnya cepat rontok bahkan botak. Sebaiknya rapikan dulu rambut sebelum mandi dan lebih baik lagi gunakan toner untuk menguatkan rambut.
4. Tidur telungkup atau wajah menghadap perut
Hati-hati dengan posisi tidur Anda. Jika saat tidur wajah Anda menghadap ke bawah (arah perut), siap-siap untuk lebih cepat berkeriput. "Adanya gaya gravitasi membuat aliran darah tertarik ke bawah, dan mata pun akan terlihat membengkak.
Jika hal ini terjadi tiap malam, kulit bisa kehilangan elastisitas kolagen dan terbentuklah kantung mata yang membuat seseorang tampak lebih tua," tutur Lupo. Sebaiknya usahakan tidur dengan bantal yang rata. Menggunakan bantal dari bahan satin dan sutera juga bisa mengurangi risiko keriput.
detik.com
.::Artikel Menarik Lainnya::.
Kesehatan
- RPP Rokok akan Larang Jual Rokok ke Anak di Bawah 18 Tahun
- Redakan Stres Dengan Latihan Pernafasan
- Cara Membedakan Roti Berpengawet Dengan yang Tidak
- Efek Merokok Setelah Olahraga Bisa Lebih Berbahaya
- Jerawatan? Makan Saja Timun!
- 10 Faktor yang Bikin Pria Mandul
- 6 Gerakan Ringan Agar Selalu Fit di Kantor
- Badan Kekar Tidak Mudah Kena Diabetes
- Yuk, Makan Mangga Biar Sperma Sehat!
- 6 Cara Mudah Kurangi Kelebihan Kalori
- 8 Makanan 'Super' untuk Kesehatan Tubuh Anda
- Tips Turunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Olahraga
- Madu Bina Apiari
- Kopi Bikin Pria Lebih Subur
- Buah dan Sayur Pelawan Kolesterol Jahat
- Anak Batuk Pilek Jangan Diberi Antibiotik
- Ceker Ayam Khasiatnya Mirip dengan Sirip Ikan Hiu
- Daging Kobe Halal Mulai Dipasarkan
- Berjalan 10 Ribu Langkah Cegah Risiko Diabetes
- Ingin Tubuh Lebih Tinggi? Coba Cara Ini
- Gowes Lebih dari 5 Jam per Minggu Turunkan Kualitas Sperma
- Jangan Tinggalkan Sarapan Bila Tak Ingin Botak
- Mentega Turunkan Kualitas Sperma
- 5 Makanan Wajib untuk Wanita
- Jus Jeruk Cegah Darah Tinggi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar