Senin, 13 Juni 2011

Pria Perhatian Lebih Memuaskan Saat Bercinta

Apakah suami Anda pendengar yang baik? Jika ya, berarti ada kemungkinan si dia juga hebat saat bercinta. Para ilmuwan mengatakan, pria pengertian dan mau mendengarkan pendapat orang mampu memberikan kehidupan seks yang lebih baik bagi pasangannya, dibandingkan pria yang memikirkan diri sendiri.

Hal ini terungkap berdasarkan penelitian yang dilakukan John Hopkins Bloomberg School of Public Health di Amerika, kepada 3. 237 responden berusia 18-26 tahun. Studi tersebut menemukan bahwa pria yang memiliki kemampuan berkomunikasi dan mau mendengarkan pendapat orang lain, cenderung lebih bisa membuat pasangannya orgasme.

Penelitian tersebut menganalisa hubungan antara kepribadian seseorang dan tingkat
kenikmatan seksual. Ada tiga faktor yang menjadi ukuran bagaimana seseorang bisa membuat pasangannya bahagia: menghargai diri sendiri dan orang lain, kemandirian dan empati.

Faktor-faktor tersebut kemudian dihubungkan dengan tiga hal yang biasanya menentukan kepuasan seks seseorang, yaitu keteraturan orgasme, kenikmatan saat menerima foreplay dan kenikmatan memberikan foreplay pada pasangan.

Hasilnya, mereka menemukan bahwa kenikmatan seksual pada wanita, sangat dipengaruhi oleh besarnya rasa empati pasangan kepadanya. Dari studi tersebut diketahui, pria yang peka dan perhatian cenderung memiliki respon cepat terhadap apa yang diinginkan pasangannya saat bercinta, sehingga meningkatkan kepuasan seks pada wanita.

Studi tersebut juga berhasil menemukan fakta bahwa wanita dengan kepercayaan diri dan kemandirian tinggi pun lebih nyaman menikmati momen bercinta mereka. Hasil penelitian ini, tentu saja bisa menjadi masukan yang patut direferensikan untuk membantu para wanita mendapatkan kualitas seks lebih baik.

"Hasil penelitian ini mungkin bisa berguna bagi para wanita. Kepercayaan diri membuat mereka berani berkomunikasi dan mengekplorasi seks dengan pasangan mereka," jelas Ketua Penelitian Adena Galinsky, seperti dikutip dari Daily Mail.


(hst/hst)

detik
baca selanjutnya »»

Jumat, 10 Juni 2011

Tips Turunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Olahraga

Merry Wahyuningsih
Ada banyak cara untuk menurunkan berat badan, mulai dari mengurangi porsi makan, diet atau berolahraga. Tapi setidaknya ada 5 cara menurunkan berat badan tanpa berdiet atau olahraga. Apa saja?

Memperbanyak aktivitas atau berolahraga memang cara terbaik untuk membakar kalori dan menurunkan berat badan. Namun bagi orang yang tidak memiliki banyak waktu, cara tersebut tidak bisa menjadi pilihan utama.

Berikut 5 cara menurunkan berat badan tanpa harus diet ketat atau berolahraga, seperti dilansir Hubpages, Sabtu (11/6/2011):

1. Minum teh hijau
Teh hijau membantu menurunkan berat badan dalam beberapa cara, salah satunya karena mengandung polyphenol dalam tingkat yang sangat tinggi. Studi menunjukkan bahwa tingkat tinggi polyphenol dalam teh hijau meningkatkan sistem metabolisme tubuh hingga 4 persen. Metabolisme yang lebih cepat membantu tubuh melepaskan lebih banyak lemak dan kalori.

2. Makan lebih banyak protein
Makan makanan tinggi protein juga dapat mempercepat laju metabolisme dengan mendukung massa otot. Dikutip WebMD, protein membantu membangun otot dan otot membakar lebih banyak kalori daripada lemak.

Protein juga bekerja sebagai penekan nafsu makan dengan membuat Anda merasa kenyang lebih cepat dan lebih lama daripada karbohidrat. Makan protein mengaktifkan hormon
alami yang mempromosikan penurunan berat badan, yang disebut PYY. Hormon ini mengurangi rasa lapar.

Makanan yang kaya protein misalnya susu, keju, telur, keju cottage, ikan, daging merah, ayam, kacang-kacangan dan biji-bijian.

3. Jangan ngemil di malam hari
Ada dua teori di balik berat badan dan tidur. Salah satunya adalah bahwa Anda benar-benar tidak aktif ketika tidur dan tidak dapat membakar makanan terakhir, jadi lebih cenderung disimpan sebagai lemak.

Teori lainnya adalah bahwa tetap terjaga sampai larut malam menyebabkan hasrat ingin makan karbohidrat dan makanan manis semakin besar karena tubuh dirancang untuk tidur di malam hari.

4. Minum air es
Banyak yang tahu bahwa minum delapan gelas air sehari bermanfaat untuk kesehatan dan membantu dalam penurunan berat badan, tetapi sedikit yang mengetahui manfaat tambahan minum air es. Penelitian terbaru menunjukkan minum air es bisa membakar kalori dengan meningkatkan laju metabolisme.

5. Stop makan secara emosional
Emosi dapat memicu rasa lapar dan keinginan makan lebih banyak dari kebutuhan yang dibutuhkan tubuh. Stres, kesedihan, kebosanan, kecemasan dan kemarahan dilaporkan sebagai penyebab makan secara emosional. Kenalilah rasa lapar yang disebabkan oleh sinyal tubuh atau hanya berupa emosi belaka.

(mer/ir)

detikhealth


baca selanjutnya »»

Selasa, 07 Juni 2011

10 Penyebab Anjloknya Libido Wanita

Terapis seks dan pengarang buku Sex Matters®, Louanne Cole Weston, PhD, memaparkan 10 alasan atau penyebab yang paling sering dialami wanita, istri atau kekasih Anda ketika mereka menjadi tidak bergairah atau menolak berhubungan intim :

1. Stres. Beragam tekanan akibat pekerjaan, masalah keuangan , pendidikan, stres, keluarga, dan problem lain dalam kehidupan jelas berpengaruh. Ketika stres meningkat, kebanyakan wanita justru tidak memilih seks sebagai solusi untuk meredakannya.

2. Konsumsi obat antidepresan. Tidak setiap wanita akan menurun gairahnya, tetapi sebagian besar justru mengalaminya.

3. Menyusui. Bila istri sedang masa menyusui, kandungan prolaktin (hormon yang memicu produksi ASI) bisa mengurangi dorongan seksual.

4. Kurang tidur. Bagi sebagian besar wanita, tidur ternyata lebih utama daripada seks ketika sebelum menjalin hubungan dengan pria.


5. Penggunaan alat kontrasepsi. Beberapa wanita akan mengalami penurunan dorongan atau hasrat seksual akibat konsumi pil (atau jenis pengobatan hormonal lainnya untuk mengendalikan kehamilan seperti patch, ring, atau suntikan).

6. Pertengkaran dengan pasangan. Setiap hubungan atau relasi tentu saja akan berhadapan dengan tantangan baik berupa konflik atau pun keinginan. Hal ini akan mempengaruhi hasrat bercinta seorang wanita.

7. Rendahnya kadar hormon testosteron. Hormon testosteron juga terdapat pada tubuh wanita dan kadarnya secara total dalam aliran darah ikut menentukan fungsi seksual para wanita. Mengukur kadar testosteron dalam tubuh juga penting untuk untuk mengungkap kemungkinan fisiologis penyebab rendahnya dorongan seks wanita.

8. Tinggnya hormon SHBG. Wanita yang memiilki SHBG (sex hormone binding globulin) dalam jumlah tinggi biasanya tidak bergairah untuk melakukan hubungan intim. SHBG merupakan protein yang membalut testosteron dan membuatnya menjadi tidak tersedia bagi kebutuhan–kebutuhan tubuh wanita. Inilah yang akan menurunkan libido wanita.

9. Kekhawatiran/kecemasan dalam keintiman. Ketidakmampuan untuk mengendalikan tingkat keintiman yang muncul dan dipelihara dalam sebuah hubungan adalah alasan yang sering timbul dari menurunnya dorongan seksual pasangan. Kecemasan biasanya timbul karena wanita pernah mendapat pengalaman buruh di masa lampau.

10. Penampilan/ bentuk tubuh. Wanita yang melihat atau menganggap diri tidak menarik baik bagi pasangan ataupun dirinya sendiri bisa kehilangan confidence yang berujung pada menurunnya gairah.

Sumber :
WebMD


baca selanjutnya »»